Sunday, October 19, 2014

Peran Komputer dalam Pendidikan Matematika


Bicara tentang komputer, sudah tidak asing lagi mendengarnya. Yah karena hampir setiap orang memilikinya, komputer berkembang dengan sangat pesat mengikuti arah perkembangan zaman. Dari masa kemasa komputer terus berkembang, dari Komputer yang besarnya satu kamar sampai yang sekarang bisa di bawa kemana-mana atau yang biasa di kenal dengan Laptop/Netbook. Komputer sangat membantu dalam semua kegiatan manusia, hampir semua pekerjaan manusia setiap harinya menggunakan jasa Komputer.
Peran komputer dalam dunia pendidikan sangat pesat, salah satu contohnya dalam kegiatan belajar, kita bisa mengakses materi melalui jasa internet kita bisa belajar sendiri mencari informasi atau menggali ilmu. Internet  sudah sangat erat kaitannya dengan manusia, hampir semua orang setiap harinya mengakses internet, baik untuk mencari pelajaran atau hanya sekedar untuk bisa berkomunikasi dengan dunia maya.
Bicara tentang peran komputer dalam pembelajaran matematika, saya di sini akan sedikit mengartikan atau memberi sedikit gambaran tentang peran atau untuk apa saja sih manfaat komputer itu dalam Pendidikan Matematika. Sebagai calon guru saya harus menguasai komputer terlebih dahulu untuk membantu pekerjaan saya ketika saya sudah menjadi guru.
Peran komputer dalam Pendidikan Matematika itu sangat banyak. Yaitu kita ambil yang pertama dahulu tentang Microsoft Word, semua orang pasti mengenal Microsoft Word tapi tidak semua orang tahu semua fungsi yang ada di dalam Microsoft Word jika kita tidak belajar dan ngulik. Microsoft Word adalah program computer pengolah kata, di dalam Microsoft Word banyak sekali fungsi yang dapat di gunakan dalam pembelajaran matematika seperti dalam membuat tabel statistika kita bisa menggunakan Chart, dan dalam membuat angka atau simbol-simbol dalam matematika kita bisa menggunakan Equation atau Symbol. Selain itu komputer juga membantu dalam penyimpanan data dan lain-lain.
Aplikasi yang ke-dua yaitu Microsoft Excel, Microsft Excel adalah aplikasi program pengolah angka, yang dalam pembelajaran matematika sangat penting digunakan yaitu untuk mengetahui nilai rata-rata kelas, dan mengatur semua yang berhubungan dengan angka atau membuat tabel.
Yang ketiga yaitu Microsoft Powerpoint, Micosoft Power Point adalah aplikasi yang sering digunakan untuk mempresentasikan hasil diskusi atau dalam pembelajaran sering digunakan oleh guru sebagai media untuk menjelaskan pengajaran.
Aplikasi lain yang tentang pembelajaran matematika yaitu ada aplikasi Geogebra  dimana aplikasi ini adalah aplikasi khusus matematika yaitu berisi tentang gambar suatu grafik fungsi f(x) atau bisa juga untuk mencari nilai turunan atau integral dari suatu fungsi f(x).
             Nah begitu banyak ragam manfaat atau peran komputer dalam Pendidikan Matematika, seperti yang kita ketahui bahwa computer itu sangat banyak manfaatnya dalam membantu semua pekerjaan manusia, dari yang kecil atau yang paling kompleks menggunakan jasa komputer.
Previous Post
Next Post

Seorang lulusan sarjana pendidikan yang sekarang menjadi pengajar di salah satu satuan pendidikan dan seorang guru les di salah satu instansi. Serta sekarang mulai mejadi blogger.

0 Comments: